Ketapang, InfoKetapang- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ketapang Drs. H. Syarifendi, M.Pd. mengapresiasi dan berterima kasih kepada panitia dan seluruh donatur yang telah berpartisipasi pada kegiatan sosial HAB ke-78 di Kabupaten Ketapang. Pasalnya sampai dengan saat ini beras yang sudah terkumpul mencapai 3 ton.
Hal itu Syarifendi katakan saat memberikan kata sambutan pada saat acara pembukaan kegiatan dalam rangka memperingati HAB (Hari Amal Bhakti ) ke-78 Kemenag RI, di halaman Kantor Kemenag Kabupaten Ketapang, Jum’at (10/11/2023) siang.
“Alhamdulillah dari partisipasi bapak ibu sekalian dari kegiatan sosial kita terkumpul hampir 3 ton beras. Jadi beras ini akan kita sertakan dengan minyak goreng, susu, mie instan dan disalurkan kepada yang berhak menerima,” ungkapnya.
Tidak itu saja, dihadapan ASN Kemenag Ketapang, Syarifendi juga berterima kasih kepada seluruh yang terlibat donasi Peduli Palestina. “Alhamdulillah, dana yang sudah terkumpul 87 juta pada saat ini. Luar biasa, saya pikir hanya 20 sampai 30 an juta. Mudah-mudahan pada akhir penyetoran nanti akan mencapai 100 juta,” imbuhnya.
Donasi itu menurut pria asal Ketapang ini, akan diserahkan ke Kementerian Agama pusat di Jakarta melalui Kanwil Kemenag Provinsi Kalimantan Barat. Selanjutnya akan disatukan bersama donasi kemenag dari seluruh Indonesia yang nantinya akan disalurkan atas nama donasi Kemenag RI.(wd)
You must log in to post a comment.