Skip to content
info ketapang

Terpercaya dan Terdepan

  • Home
  • Agama
  • Bisnis
  • Desa
  • Ekonomi
  • Kriminal
  • Olahraga
  • Pendidikan
  • Politik
  • Iptek
  • Sosial Budaya
  • Medik.TV
  • Info Ketapang
  • Nasional
  • Pendidikan

Bupati Ketapang Lounching Pemberian Seragam dan Alat Tulis Gratis Siswa SD dan SMP di Ketapang

infoketapang 25/09/2025 150 Views

Ketapang, InfoKetapang – Sebanyak 8.500 siswa terdiri dari SD 6.000 dan SMP 2.500 siswa mendapat bantuan seragam dan alat tulis gratis dari Pemerintah Kabupaten Ketapang.

Bantuan ini dilounching langsung Bupati Ketapang Alexander Wilyo, S.STP.,M.Si ditandai dengan penyerahan simbolis seragam dan alat tulis kepada siswa SD dan SMP, Kamis (25/09/2025) di Halaman SDN 04 Benua Kayong.

Program dari Bupati dan Wakil Bupati Ketapang ini merupakan wujud nyata kepedulian Pemkab Ketapang di bidang pendidikan.

Kehadiran Bupati Ketapang di SDN 04 Benua Kayong, disambut hangat oleh para guru serta siswa, yang tampak antusias ketika mendapat perhatian langsung dari orang nomor satu di Kabupaten Ketapang tersebut.

Bupati dalam sambutannya menegaskan bahwa pendidikan akan menjadi prioritasnya selama memimpin.

“Selama Bupatinya saya pendidikan ini akan tetap saya prioritaskan karena pendidikan itu penting untuk mengubah nasib suatu bangsa termasuk untuk memajukan daerah ini juga,” tegasnya.

Lanjut lanjut Bupati menjelaskan bahwa pemberian bantuan seragam dan alat tulis gratis ini salah satunya untuk mengintervensi ketimpangan sosial yang terjadi dimasyarakat, mengintervensi tidak meratanya distribusi pendapatan terutama bagi yang kurang mampu supaya tidak ada alasan anak-anak mereka untuk membeli seragam sekolah.

“Kedepan program ini kalau sepakat akan kita lanjutkan setiap tahun. Kalau sekarang cakupannya baru 8.500, tahun depan kita tuntaskan semua prioritas untuk pendidikan ini,” ungkap Bupati.

Share this:

  • WhatsApp
  • Facebook
  • Telegram
  • Twitter
Tags: bupati ketapang info ketapang kabar ketapang ketapang terkini

Continue Reading

Previous: Pengurus Masjid Al Ma’wa dan PHBI Kalinilam Adakan Tabligh Akbar, Lomba serta Santunan Anak Yatim, Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447H
Next: Sederhana dan Sarat Budaya, Pagelaran Seni Budaya Melayu Ketapang tahun 2025, resmi dibuka.

Medik.TV Ketapang

Advertorial

Slider Post

Pemkab Ketapang Berikan Berikan Bonus Prestasi Kepada 27 Peserta dan 23 Pelatih Ketapang, pada MTQ XXXIII 2025 di Kapuas Hulu
Ditandai Penabuhan Gendang Tar, Pagelaran Seni Budaya Melayu Tahun 2025, Resmi Ditutup
Semarak Pawai Mobil Hias Astagune, Rion : Melayu Telah Kembali Kepangkuan
Sederhana dan Sarat Budaya, Pagelaran Seni Budaya Melayu Ketapang tahun 2025, resmi dibuka.
Bupati Ketapang Lounching Pemberian Seragam dan Alat Tulis Gratis Siswa SD dan SMP di Ketapang
Pengurus Masjid Al Ma’wa dan PHBI Kalinilam Adakan Tabligh Akbar, Lomba serta Santunan Anak Yatim, Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447H
Beguntam, Kabupaten Ketapang Melesat Naik Peringkat 5 Besar MTQ Tingkat Provinsi Kalbar di Kapuas Hulu
Sebagai Bentuk Dukungan Bupati Ketapang Kunjungi Penginapan Kafilah MTQ di Kapuas Hulu dan Beri Tambahan Bonus Prestasi
Kafilah Ketapang Masuk Final MTQ XXXIII di Kapuas Hulu
Disetujui DPRD Provinsi Usulan DOB Ketapang Naik ke Pemerintah Pusat
previous arrow
next arrow

Iklan Full

Office: Jl. Kolonel Sugiono Gg. Kenari No. 2 Delta Pawan Ketapang.

email: blueink@infoketapang.com

Subcribe Berita Infoketapang

Copyright © All rights reserved | blueink.id